Sabtu, 01 Januari 2022

Harga Evaporator AC Mobil Avanza Untuk Merk dan Kualitas Terbaik

Harga Evaporator AC Mobil Avanza - Evaporator memainkan fungsi yang vital pada AC mobil. Benda ini bekerja mengambil panas dari zat pendingin agar jadi lebih dingin serta merubah menjadi gas. Walaupun mirip kondensor, tetapi evaporator ini mengambil lebih banyak panas daripada kondensor. Jika zat pendingin melewati evaporator zat tersebut kembali ke kompresor. Harga evaporator AC mobil Avanza berbeda antara satu tempat dengan lainnya, maka Anda perlu melakukan konsultasi dengan bengkel untuk harga yang pas. 
harga evaporator ac rumah,ac mobil grand livina,harga ac mobil denso,mobil baru,harga kondensor ac mobil,daftar harga spare part ac mobil,harga evaporator ac mobil xenia,ac mobil panther,
Harga AC Termurah 2017 Merek Branded
Kerusakan pada AC mobil Avanza biasanya merupakan kerusakan parsial pada suku cadang AC yang ada pada mobil tersebut. Kerusakan yang ada biasanya karena kebocoran yang terjadi pada kondensor, evaporator, sambungan pipa, dan pada bagian suku cadang lainya. Untuk menangani kerusakan evaporator, biasanya dilakukan dengan mengelas bagian yang bocor. Agar lebih awet dan beroperasi maksimal kita dapat mengganti dengan harga evaporator AC mobil Avanza yang tidak terlalu mahal.

Mengapa Harus Mengganti Evaporator Mobil Avanza Bila Bocor?

Evaporator AC mobil biasanya akan bocor bila mengalami keropos atau korosi atau berkarat. Bila telah terjadi kebocoran, kita bisa melakukan perbaikan sementra dengan melakukan pengelasan aluminium. Namun demikian karena sudah keropos, ada kemungkinan akan terjadi kebocoran pada bagian lain di evaporator tersebut. Maka dari itu, untuk menghindari madalah yang berkepanjangan pada pendingin mobil, sebaiknya kita mengganti evaporator dengan yang baru.

Ketika mengganti evaporator, sebaiknya kita juga memeriksa bagian lain dari AC yang memerlukan perawatan ringan maupun penggantian. Misalkan pada bagian sambungan pipa apakah ring atau ring karet masih dalam keadaan baik. Dengan melakukan perawatan maksimal, maka permasalahan bisa selesai dengan tuntas. Harga sparepart AC mobil Avanza secara umum bisa dikatakan murah, sehingga Anda tidak perlu cemas untuk melakukan pemeriksaan secara menyeluruh.

Untuk membeli evaporator, kita harus spesifik menyebut merek mobil tertertentu. Hal itu karena setiap mobil memiliki bentuk evaporator yang berbeda. Bila membeli suku cadang merek dan jenis lain, ada kemungkinan tidak kompatibel hingga akan merepotkan dan harus melakukan modifikasi. Untuk suku cadang AC mobil Avanza juga tersedia khusus dalam berbagai merek dagang yang cukup terkenal. Salah satunya adalah merek Denso yang telah berpengalaman membuat berbagai suku cadang unggulan.

Harga evaporator AC mobil Avanza untuk merek Denso di pasaran saat ini berkisar antara 900 ribu hingga 1,4 jutaan. Perbedaan harga bisanya terjadi karena perbedaan lokasi dan tingkat kelangkaan barang di derah tertentu. Bila kerusakan telah pasti pada evaporator, Anda bisa membeli sediri untuk lebih hemat di tempat yang cukup murah. Setelah itu, Anda bisa memasangnya sendiri atau menggunakan jasa servis untuk memasang evaporator pada perangkat AC mobil Anda.